• 50 Widget Keren Untuk Blog Anda

    Widget merupakan cara untuk menambahkan beberapa pernak-pernik dan keunikan ke blog Anda. Apakah Anda ingin menampilkan statistik pengunjung blog anda atau menampilkan visitor situs anda yang terhubung ke situs web Anda, Anda bisa melakukannya dengan widget.

  • Fakta dan Mtos Demam

    Kesalahpahaman tentang demam sering terjadi . Banyak orang tua langsung panik ketika mendapati anaknya demam. Padahal tidak semua demam berbahaya. Namun demikian, demam juga tidak boleh diremehkan. Yang penting, saat anak demam tetaplah tenang dan coba cari tahu penyebabnya. Dibawah ini beberapa mitos seputar demam

  • Mitos Tentang Teknologi Dalam Kehidupan Sehari-hari

    Di balik banyaknya teknologi manusia saat ini, tentu saja tidak lepas dari beberapa mitos yang menjadi "budaya" sendiri untuk masyarakat banyak dan bahkan belum memiliki bukti kuat untuk di percayai hanya berdasarkan pengalaman satu-dua orang manusia.

  • Pesulap Dengan Tubuh Terpisah

    Seorang pesulap bernama Andy Gross baru-baru ini membuat sebuah "pertunjukan" yang sangat mencengangkan. Dengan tubuh tampak terbelah menjadi dua bagian pada bagian pinggang, Andy berkeliaran di taman dan jalanan yang masih dirahasiakan lokasinya. Berkat aksinya ini, Andy sukses menakuti para warga dan membuat mereka berlari menjauhinya.

  • Post Title 5

    Bagaimana Mencintai Seseorang

Rabu, 06 Maret 2013

LG Klaim Jual Lebih 19 Juta Ponsel LTE di Dunia

LG, produsen handset asal Korea Selatan perlahan tapi pasti terus mengalami pertumbuhan, mengikuti jejak rekan senegaranya Samsung Electronic. LG baru-baru ini mengumumkan telah menjual lebih dari 10 juta smartphone berteknologi LTE di seluruh dunia.
Ini artinya LG berhasil menggandakan jumlah penjualan ponsel LTE hanya dalam enam bulan mulai Agustus 2012. Sayangnya LG tidak merinci keseluruhan unit yang terjual, sehingga  tidak diperoleh informasi di negara mana saja LG sukses menjual ponsel LTE.
Dr. Jong-seok Park presiden sekaligus CEO LG Mobile Communication Company menyatakan, agresifitas LG dalam mendorong teknologi LTE 4G, memungkinkan perusahaan mampu memenuhi kebutuhan pelanggan dan menjadi faktor penting keberhasilan perusahaan, dalam meraih pertumbuhan penjualan smartphone LTE diseluruh dunia.
LG telah meluncurkan sejumlah smartphone LTE populer dipasar penting, seperti AS, Jepang, Jerman dan Korea Selatan. Selain itu dalam beberapa minggu terakhir perusahaan akan memulai peluncuran LG Optimus G secara global pada lebih dari 50 negara.
Perusahaan juga menegaskan rencananya untuk melipat gandakan kehadiran smartphone LTE pada tahun 2013, dengan meluncurkan handset LTE baik dinegara maju maupun negara berkembang. Strategi LG dibuat seiring klaim Stretegic Analytics yang memperkirakan, pengiriman global smartphone LTE meningkat menjadi 275 juta unit tahun ini.
Seri Optimus F akan menjadi seri andalan perusahaan, yang diharapkan bisa membawa pengalaman internet kecapatan tinggi kepada pengguna dalam peralihan dari 3G ke LTE 4G.

0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Komentar Yang Anda Berikan !
Semoga Artikel Ini Bermanfaat U/ Anda ;)
Come Back ^_^